1 September 2012

Pembangkit Listrik Tenaga Hampa (PLTH)


Dalam beberapa pekan terakhir ramai dibicarakan tentang PLTH (Pembangkit Listrik Tenaga Hampa). Yang menjadi heboh adalah dikarenakan ditengah ke hampaan energy saat ini, ada seorang Bapak berusia 51 tahun Warga Desa Ngroto, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur, dengan status pendidikan lulusan SD negeri di Kabupaten Lumajang Jawa Timur, namanya adalah Pak Slamet Haryanto. Pak Slamet mengklaim telah menemukan Pembangkit Listrik Tenaga Hampa (PLTH) yang ia ciptakan dari arang batok kelapa yang disimpan dalam panel kaca ditambah beberapa komponen termasuk kapasitor. Dari alat ciptaan tersebut diperoleh tegangan 380 volt dan berkapasitas maksimal 13 kilowatt. Setelah itu, Slamet mengembangkan tipe lain yang bertegangan 220 volt dengan daya maksimal 6.000 watt, yang cocok untuk listrik rumahan. Jika memang benar wah… spektakuler sekali Alat tersebut memiliki dua panel kaca, yang masing-masing berisi 3 kilogram karbon padat. Panel tersebut berfungsi menyimpan daya listrik 1.500 hingga 2.000 watt per panel. Alat tersebut dapat beroperasi 24 jam nonstop tanpa bising, tanpa polusi, tanpa penggerak, Katanya alat ini tidak boleh mati sehingga ada alat yang harus terus memberikan listrik kepada alat tersebut, jika mati maka harus dipanncing dengan aki.
Dari uraian yang diulas di http://regional.kompas.com/ ada sedikit kejanggalan yang menurut saya agak tidak masuk akal. (Mudah mudahan saya salah mengartikannya). 
Jika benar hanya dengan alat panel kaca ditambah arang batok seberat 3kg serta kapasitor seharga Rp 850.000 (kapasitor apaan ya) dapat menghasilkan listrik 1500 sampai 2000 watt dapat mengalahkan genset diesel yang berharga belasan juta serta pengoperasian yang tidak murah lagi karena harga BBM sangat mahal. berarti untuk 1panel saja sudah lebih dari cukup untuk konsumsi listrik rumah tangga. 
Jika benar alat ini terbukti berarti setiap rumah tidak perlu lagi berlangganan listrik ke PLN. 
Jika benar alat ini terbukti berarti semua kendaraan tidak memerlukan BBM lagi karena kendaraan digerakan listrik. 
Jika benar alat ini terbukti berarti Negara tak perlu repot repot menyediakan BBM untuk rakyatnya 
Jika benar alat ini terbukti berarti Negara tidak perlu membiayai listrik rakyatnya lagi dan subsidinya dapat dialihkan pada sektor pendidikan, kesehatan dan lain lainnya. (ah jangan jangan korupsinya makin gede kali ya). 
Jika benar alat ini terbukti berarti PLTNuklir tidak akan dibangun. 
Jika benar alat ini terbukti berarti Pak Slamet Haryanto perlu pengawalan ekstra ketat dari militer karena pasti keselamatanya akan terancam oleh para pengusaha minyak caliber kelas kakap. Bisnis mereka bangkrut gara gara pak Slamet Haryanto. 
Dan masih banyak kemungkinan kemungkinan lainnya jika memang benar benar alat ini terbukti berhasil. Entah benar atau tidak alat ini dapat bekerja dalam mengisi kehampaan akan energy di negeri ini Wallohu alam. Masih harus dibuktikan secara ilmiah.
 Bagaimana anda meyikapi PLTH kaya Slamet Haryanto ini.

Tidak ada komentar: